Yu Sri, Ayam Kampung Kuliner Jogja

Facebooktwitterredditmail

Yu Sri,  Ayam Kampung Kuliner Jogja

Yu Sri Ayam Kampung makanan enak nih. Ada yang berencana liburan ke Jogja? Atau bawa keluarga besar main ke jogja? Atau mungkin mau kopdar komunitas di kota gudeg ini?

Ada satu tempat kuliner recomended untuk semua keperluan di atas. Yu Sri Ayam Kampung dan Bebek, cabang Simpang Lima Semarang.

Kenapa tempat makan ini istimewa?

Pertama, karena begitu datang, parkirnya luas. Ini penting kalau di hari-hari liburan, atau mau datang ramai-ramai.

Kedua, tempat makannya pun luas. Ada berpuluh meja, total mungkin bisa menampung 100an orang.

Ketiga, ada playgroundnya, dengan mainan khas TK. Ayunan, jungkat-jungkit, puter-puter, hingga odong-odong dari kayu. Jadi, bila membawa anak kemari, dijamin nggak rewel minta pulang.

Playgroundnya luas, tempat makannya juga luas

Keempat, yang nggak kalah penting, ada musholanya. Saya pas ke sana pas bukan jam salat sih. Tapi saya pastikan musholanya cukup luas dan bersih.

Kelima, tentu saja makanannya. Pilihan makanan yang jawa banget. Yu Sri ayam kampung tak hanya mengajikan nasi ayam kampung, tetapi juga bebek, kerang, pecel, gado-gado, nasi gorang juga ada, termasuk lengkap menurut saya. Variasi minuman pun tidak kalah njawani, ada jamu beras kencur, kunir asem, wedang secang, dan kelapa muda gula jawa, plus minuman seperti teh botol atau jeruk. Harganya bagaimana? Terjangkau di kantong. Cukup di bawah 15 ribu untuk makanan, dan 3-10ribuan untuk minuman.

http://i1180.photobucket.com/albums/x413/dianfaridaismyama/PhotoGrid_1427033459678_zpsqc1zxbj7.jpg

Lokasinya di jalan palagan tentara pelajar juga tidak jauh dari pusat kota. Oh ya, tepat di sebelah rumah makan ini, terletak semacam cafe Jamu lho, namanya Jamu Godog Yogya. Jamunya lengkap, baik yang berupa serbuk ataupun diseduh langsung. Bisa dibawa pulang, maupun diminum di sana. Kapan-kapan akan saya posting juga mengenai tempat tersebut.

Yu Sri Ayam Kampung, cocok untuk tempat makan membawa keluarga besar atau Syawalan dan reunian=)

(Visited 363 times, 1 visits today)
Facebooktwitterredditmail Nih buat jajan

1 thought on “Yu Sri, Ayam Kampung Kuliner Jogja

Leave a Reply

Your email address will not be published.