Harga Kain Sari Mahal untuk Pernikahan

Facebooktwitterredditmail

harga kain sari

Pernikahan merupakan impian semua orang. Banyak sekali tradisi pernikahan yang berbeda di setiap negara, misalnya saja India. India memiliki prosesi pernikahan yang menarik dan glamour. Prosesi pernikahan di India membutuhkan waktu beberapa hari, yaitu dimulai sebelum menikah sampai sesudah menikah yang bisa berlangsung selama 3 sampai 4 hari.

Sebelum menikah, prosesi yang dilakukan adalah ritual shagun. Ritual shagun adalah kunjungan ibu dari pihak laki-laki ke rumah calon perempuan dengan membawa hadiah. Setelah hadiah tersebut diterima, kedua keluarga akan menentukan tanggal pernikahan. Ritual selanjutnya adalah ritual pithi. Ritual ini melambangkan keberuntungan dan dilakukan oleh kedua calon pengantin secara bersama-sama di kediaman masing-masing. Ritual pithi berisi tradisi mengoles pasta yang terbuat dari turmerik (tepung dan air mawar) pada kulit calon pengantin.

Selanjutnya adalah upacara magni atau acara pertunangan dengan saling bertukar cincin di hadapan keluarga. Setelah itu, ada upacara mehndi yang merupakan upacara menghias tangan dan kaki calon pengantin perempuan di kediaman pengantin perempuan. Upacara selanjutnya adalah upacara haldi. Upacara haldi adalah upacara terakhir sebelum pernikahan dilakukan. Prosesi upacara haldi yaitu dengan menyiramkan wewangian bunga melati dan aroma segar lainnya pada tubuh calon pengantin. Setelah itu kedua calon pengantin dilarang keluar rumah karena acara pernikahan akan berlangsung keesokan harinya.

Sebelum prosesi pernikahan, ibu pengantin perempuan menyambut pengantin pria dengan ritual Varah Satkaarah. Setelah itu ibu pengantin perempuan akan mendampinginya ke altar dengan kanopi. Kemudian pengantin pria berdoa kepada dewa Ganesha. Ritual selanjutnya adalah mempertemukan kedua pengantin yang disebut Kanya Aagaman. Kemudian diikuti dengan ritual bertukar bunga lalu ayah pengantin perempuan menyiramkan air suci di tangan pengantin. Setelah selesai, api akan dihidupkan dan pengantin akan mengelilingi api suci sebanyak 7 kali dengan mengucap janji setia.

Acara pernikahan selesai dan tahap terakhir dari prosesi pernikahan adalah ritual Kanyadaan. Kanyadaan adalah ritual penyerahan pengantin perempuan kepada pengantin pria oleh keluarganya. Selanjutnya pengantin perempuan akan tinggal di rumah pengantin pria sebagai menantu.

Harga Kain Sari Mahal untuk Pernikahan

Seperti yang terlihat pada film India, pesta pernikahan di India memiliki dekorasi yang sangat meriah dengan adanya banyak warna serta dilengkapi juga dengan tari dan nyanyian. Selain itu, pakaian yang digunakan juga tak kalah menarik perhatian.

harga kain sari pernikahan

Saat menikah, orang India akan membuat pengantin perempuan tampil sangat cantik. Kain sari yang digunakan oleh pengantin perempuan tergolong istimewa karena memiliki corak sulaman yang unik dengan tambahan berbagai macam aksesori. Karena banyaknya corak dan aksesori yang ditambahkan, kain sari untuk pernikahan menjadi lebih berat dari jenis kain sari yang lain. Selain itu, harga kain sari untuk pernikahan ini tidak murah. Kain sari untuk pernikahan akan membuat pengantin perempuan terlihat sangat cantik, elegan, dan mewah. Harganya sendiri sekitar Rp 200 ribuan hingga Rp 450 ribuan untuk satu meternya.

Selain untuk pengantin, kain sari untuk pernikahan juga dipakai oleh tamu undangan. Tamu undangan yang menghadiri acara pernikahan biasanya mengenakan kain sari renda. Harga kain sari renda ini juga mahal tapi tidak semahal harga kain sari untuk pengantin perempuan. Meskipun harga kain sari renda mahal, jenis kain sari ini akan membuat pemakainya terlihat anggun dan cantik sehingga cocok digunakan untuk menghadiri acara formal. Misalnya acara makan malam bersama keluarga besar atau yang lainnya.

Itulah sedikit ulasan tentang harga kain sari mahal untuk pernikahan. India memang kaya akan tradisi. Hal inilah yang menjadi daya tarik untuk diketahui oleh orang luar. Semoga informasi ini bermanfaat ya.

(Visited 433 times, 1 visits today)
Facebooktwitterredditmail Nih buat jajan

3 thoughts on “Harga Kain Sari Mahal untuk Pernikahan

Leave a Reply

Your email address will not be published.