Masih ingat dengan resolusi 2014 teman-teman? Kalau aku sih masih ingat banget. Soalnya aku tulis di sini.
Jadi kalau kembali ke belakang, alhamdulillah banget sebagian besar impian saya tercapai. Mulai dari turun 5-7kg. Entah bagaimana tiba-tiba saya sudah menjadi langsing. Hehe. Lalu resolusi tahun lalu yang diupgrade apa saja ya? Yuk kita lihat …
1.Mempunyai buku sendiri yang ada karya saya, nama saya tertulis di sampulnya. Meskipun masih berupa antalogi, tapi rasanya bahagia banget. Nggak nyangka perjuangan ikutan lomba menulis berbuah juga. Total 2 antalogi fiksi saya terbit di penerbit minor tahun 2014 lalu. Dan ada 1 lagi antalogi cernak yang sedang proses editing (semoga bisa terbit oleh penerbit mayor ya), serta 1 antalogi nonfiksi kisah inspiratif motivasi rezeki yang sedang diajukan ke penerbit juga. Alhamdulillah banget lah pokoknya.
Resolusi 2015 masih sama, tapi kali ini impianku menerbitkan buku soloku sendiri. Novel perdana yang sudah 6 bab selesai kutulis (masih ada 9 bab lagi, hoho). Semoga saja bisa kelar 2015 ini dan lolos ke penerbit mayor. Aamiin
2. Seharusnya 2014 saya menutup akhir tahun dengan title Senior Manager, tetapi title yang saya sandang adalah Manager 12%. It’s not okey actually, but i know it means my effort was not hard enough. Jadi saya upgrade impian saya menjadi director di akhir 2015 ini. Tentunya dengan kerja yang lebih keras.
3. Seharusnya november 2014 saya lolos LPDP.hehe.Tapi karena nilai toefl nggak sampai ke persyaratan dokumen, terpaksa saya nggak jadi daftar:(. Maka resolusi tahun ini adalah daftar dan lolos LPDP, walaupun masih bingung mau ambil kampus mana. Hmm. Ok, sekaligus sekolah lagi, S2 juga merupakan rangkaian dari impian.
4.Umroh masih menjadi impian saya. Nah langkah real ini yang saya bingung. Selain sedang tidak menabung untuk ini, saya juga merasa belum melakukan hal apapun untuk mencapainya. Mungkin mengikuti kompetisi menulis yang hadiahnya umroh? Atau mentargetkan diri lolos LC yang rewardnya umroh? Hihi. Bagaimanapun juga persiapan hafalan doa-doa ketika menjalankan umroh mungkin harus segera saya actionkan:).
5.Travelling ke Dieng (mengabadikan festival Dieng), Makasar (dari dulu pingin ke sini karena belum pernah, hihi. Ngidam pisang epe dan memotret sunset Losari dengan retina, ketemuan sama tim dbcn Makasar). Dan yang terakhir Australia … Hmm Kangguru, Sydney Opera House:)
6.Lebih banyak ikut aktivitas sosial. Kenapa? Karena saya merasa bahagia dan merasa cukup ketika membantu orang-orang yang membutuhkan. Pingin sih menjadi founder alias mendirikan komunitas sosial sendiri. Bismillah tahun beringatya. Saat ini menjadi relawan/ donatur dulu.
7.Hijrah. Pindah ke Jogja. Awal tahun ini insyaAllah terealisasi. Meskipun belum seluruh anggota keluarga pindah ke jogja. Saya ingin memulai dari awal di kota itu, membeli tanah, membangun rumah impian, membangun usaha. Ah Jogja … Dekat dengan keluarga, mertua, ponakan-ponakan, teman-teman. Siapa sih yang tidak ingin pulang ke kota yang begitu memanusiakan penduduknya?:)
Bismillah semoga impian-impian tersebut tercapai. Memang terkesan muluk-muluk sih. Tapi gpp, selama bermimpi masih gratis,kan?hehe

Uoooo, keren euy udah banyak buku yang terbit.
Kangen juga pengen nerbitin buku lagi *lirik draft yang ga beres-beres*
Mba efi bukanny juga sering ya terbit di media cetak?hehe. Masih trs belajar ni mba …