Kalau mendengar kata Parfum, apa yang ada dipikiran kita?
Wangi? Mahal?
Yang jelas langsung inget berbagai macam pilihan parfum yang kadang bikin bingung. Baik pilihan wanginya maupun harganya.
Sebelum sampai pada tips memilih parfum, kita mengenal parfum lebih dekat yuk. Oke, saya akan mulai dari sejarahnya ya.
SEJARAH PARFUM
Parfum berasal dari bahasa latin per fume yang artinya “melalui asap”.
Contohnya adalah pembakaran dupa dan herbal aromatik seperti kemenyan.
Parfum atau minyak wangi adalah campuran minyak esensial dengan senyawa fiksatif serta pelarut yang sering digunakan untuk memberikan bau wangi pada tubuh manusia, obyek atau ruangan
Jumlah dan tipe pelarut yang bercampur dengan minyak wangi inilah yang menentukan apakah suatu parfum dianggap sebagai ekstrak parfum, eau de parfum, eau de toilette atau eau de cologne.
PELARUT DAN TINGKATAN PARFUM
Karena parfum sifatnya minyak ekstrak, jadi memang perlu diencerkan dengan pelarut yah temen temen, nah minyak pelarut ini bisa murni bisa sintetis, fungsi pelarut ini juga menyebarkan parfum ke udara. Pernah denger ada yang alergi dengan parfum? kemungkinan sih karena konsentrat tinggi dari minyak esensial murni ini, selain merusak kulit bisa juga merusak pakaian, maka parfum sebaiknya disemprot ke tubuh dan bukan ke pakaian ya.
Pelarut yang dipakai untuk melarutkan minyak esensial biasanya adalah etanol dan air. Oriflame sendiri menggunakan alkohol denat dan air untuk pelarutnya. Coba deh dikepoin, alkohol denat termasuk jenis pelarut yang baguskah untuk parfum? Nah kalau yang dijual di bibit parfum gitu pake pelarut apa?
Taraa…! Alkohol denat adalah alkohol yang sudah mengalami proses denaturasi. Denaturasi merupakan proses penambahan pada etanol dengan zat lain untuk menghilangkan sifatnya yang memabukkan, sehingga tidak akan disalahgunakan sebagai minuman, melainkan hanya untuk pemakaian luar saja, sehingga tidak memabukkan.
Sementara pelarut parfum biang yang paling umum sejauh ini adalah campuran etanol dengan air atau etanol murni itu sendiri. Silahkan dicari tau apakah etanol/ etil alkohol merupakan senyawa yang dapat disalahgunakan atau tidak. Hehe.
Oh ya, kadang kita masih belum paham ya kenapa disebut EDP, EDT, collogne, body mist, emang beda yah? bedaaa dooong pembagian jenis ini tergantung persentase volume konsentrat dalam minyak parfum. Makin tinggi persentase konsentratnya wanginya makin tahan lama, pembagiannya seperti berikut:
*Ekstrak parfum mengandung 20-40% senyawa aromatik wanginya bisa 2 hari
*Eau de Parfum (EDP) : 10-30% senyawa aromatik, wanginya bisa 4 sampe 6 jam
*Eau de Toilette (EDT) : 5-20% senyawa aromatik, wanginya tahan 2 sampai 3 jam
*Eau de Cologne (EDC) : 2-5% senyawa aromatik
*Eau de Solids (EDS) : 1% senyawa aromatik
After Shave
Makin tinggi jumlah persentase senyawa aromatik,wanginya lebih tahan lama.
FRAGRANCE NOTES
Parfum itu diibaratkan seperti musik, akan ada 3 aroma yang berbeda yang akan menciptakan harmoni saat ditangkap indera penciuman kita.
1.Top notes adalah kesan pertama wewangian dan bertahan selama 10 menit.
2.Heart notes adalah aroma wewangian yang sebenarnya, ini akan bertahan selama kurang lebih 60 menit
3.Dry down notes adalah aroma yang akan diterima dalam 30 menit setelah pemakaian.
Jadi kalau kita suka bau parfum tertentu, bisa jadi tergantung berapa lama parfum itu sudah diaplikasikan.
TIPS MEMILIH PARFUM ORIFLAME
Sebenarnya gak ada tips khusus untuk memilih parfum. Karena parfum itu mencerminkan kepribadian kita. Kalau kata mba Tussy (Beauty Specialist Oriflame) sih ga masalah sebenernya kalau cewek mau pakai parfum cowok begitu pula sebaliknya, tapi mungkin beberapa hal ini bisa dijadikan patokan sebagai tips memilih parfum.
1. Kalau mau coba parfum, usahakan saat tubuh kita bebas dari wewangian lain, supaya baunya nggak campur aduk.
2. Parfum itu bereaksi dengan aroma tubuh, jadi kadang bau yang dipancarkan dari tiap tiap orang bisa berbeda.
Jadi gak bisa nih misal kita suka banget sama Precious Moment saat dipakai si A, eh baunya akan lain saat kita pakai. Kok si A kalau pakai dari siang sampe malam masih kecium ya? Sementara aku nggak. Perhatikan lagi aktivitas kita. Misal kita seharian bekerja di lapangan dibanding si B yang duduk di ruang ber-AC, tentu beda ya.
3. Tips memilih parfum berdasar kepribadian.
a. Untuk wanita tegas, sensual dan atraktif
->bisa memilih parfum jenis oriental dan aroma musk rempah rempah, coklat atau kayumanis yang menggoda, misal Grace atau Love Potion.
b. Untuk pribadi yang aktif dan sering beraktivitas diluar ruangan
->pilih parfum dengan aroma buah buahan atau jenis oceanis (kesegaran laut atau udara) misal Air, Ice, Fire
c. Untuk wanita feminim, romantis dan klasik
->pilih jenis yang baunya floral atau bunga bungaan yang lembut seperti lily, mawar, melati dan sebagainya, Dancing Lady Hypnotic Night bisa jadi pilihan bagus
d. Untuk wanita yang praktis, punya percaya diri dan ambisi tinggi.
->pilih jenis chypree atau aroma kayu kayuan, kadang wanita tipe ini tidak segan menggunakan parfum yang diciptakan untuk laki laki. Chiffon yang lembut bisa jadi pilihan
4. Tips memilih parfum berdasar suasana yang akan dihadiri.
Untuk pagi hari, parfum yang dipakai adalah parfum yang baunya lembut, segar dan bersemangat. Sementara untuk malam hari gunakan parfum beraroma rempah oriental yang akan membuat kita merasa lebih hangat, mewah, seperti Midnight Pearl atau Dancing Lady Hypnotic Night.
CARA MENGAPLIKASIKAN PARFUM
Supaya parfum awet, yang perlu kita perhatikan adalah cara pengaplikasiannya.
Tipsnya adalah:
1. Semprotkan sehabis mandi saat badan masih terasa lembab, semprotkan parfum di bagian titik titik terhangat tubuh seperti:
*Bagian belakang lutut
*Pergelangan tangan
*Belakang telinga
*Bagian belahan dada
2. Akhiri dengan menyemprotkan parfum diudara lalu kita berjalan dibawahnya.
Pastikan hanya orang orang terdekat yang mencium bau parfum kita, jika satu ruangan mencium juga, bisa jadi kita berlebihan dalam menggunakannya atauuuu…parfumnya tumpah di tas #aduh!
Sebagai catatan penting: karena sifat ekstrak parfum yang konsentratnya tinggi, tidak disarankan disemprotkan pada perhiasan, logam ataupun pada tubuh kita jika akan terpapar sinar matahari yang kuat dan dalam waktu lama. Supaya perhiasan kita tidak rusak begitu juga dengan kulit kita.
Semoga penjelasan tentang PARFUM ini bermanfaat ya…
Note: Tulisan ini dibuat oleh @kartikanugmalia dengan sedikit polesan dari saya. Thanks sharingnya mba Aya:)
Asyiiikkk, dapet royalti jadi nih yaaa heheheh
Nanti mau mindahin juga ke http://www.nmyvioletya.blogspot.com jugaaa ahhh ;p
Bentar lagi royalti testimoni parfum nih,he he..eh mba, yg alkohol denat sm pelarut bibit parfum itu udah benerkan? Ada yg mau ditambahin?
🙂 bagus dian
kalau ada yg nanya, malah gampang kasih referensi nya..tinggal klik blog mu saja ya..hihihihi
Dg senang hati mba, tinggal klik=)
kalo parfum cowok gimana bu? hampir sama kan cara pemakaiannya
Cara pakainy sama. Aromanya aja yg beda. Kalau mau lebih wangi bisa ditambah deodorant/body spray yang aromanya sama:)
Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai ilmu psikolog.Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai gaya hidup yang bisa anda kunjungi di disini