Primastuti Satrianto, Blogger Tamasya

Facebooktwitterredditmail

manda-blogger-tamasya.jpeg.jpeg

Halo pecinta ismyama.com, kali ini saya mau memperkenalkan salah satu blogger Jogja yang fenomenal dengan atraksi selfie dan jalan-jalannya.

Adakah yang tahu siapa dia?

Ya, benar sekali, the one and only, pemilik tamasyaku.com yaitu Primastuti Satrianto aka Nyonya Satrianto. Sama seperti Neng Asri yang saya wawancarai, Manda alias Mbak Primastuti pun menjadi korban yang diberondong pertanyaan, demi kelangsungan arisan ilmu KEB ini=)

Saya dan Manda tuh pertama kali dipertemukan ya di KEB, lalu saya baru tahu bahwa beliau juga Oriflame-an dan ternyata juga alumni Delayota. Jadi makin banyak deh kesamaannya.

Kita simak yuk hasil wawancara saya.

1. Manda kan pebisnis dan blogger nih ya, kalau boleh tahu, menurut Mbak Primastuti, apa persamaan pebisnis dan blogger? Dan apa perbedaannya?

Wah kudu buka diktat sekolah tentang persamaan dan perbedaan ni.. Wkwkwk. Persamaannya: kudu konsisten. Perbedaannya: produknya kan beda, person yg mengerjakan juga berbeda.

2. Aku lihat kalau Manda tuh blog yang tamasyaku.com isinya tentang Kuliner dan wisata, kenapa nggak milih niche buku dan film aja? Atau seputar bisnis?

Sejarahnya tamasyaku adalah catatan perjalananku sesudah menikah. Statusku masih pengajar waktu itu dan blm kepikiran berbisnis. Nichenya emang dipilih wisata dan kuliner, selama 10th pacaran kuliner an terus.

Niche buku? Gak suka baca buku. Makanya panda yg bikin resume dan crita ke manda.

Niche film? Bisa masuk ke wisata cinema di tamasyaku.com

Niche bisnis ada loh makdi, ulik deh.. ???????

3. Manda sama Panda kan sosok yang bikin iri positif para pasangan suami istri yang jarang piknik, hehe, Nah menurut kalian berdua seberapa penting sih piknik untuk pasangan yg sudah menikah? Mengapa?

Alhamdulillah kl bisa bikin ngiri positif, ayuk segera praktekkan pikniknya biar saya ngiri balik. Hihihihi.

Piknik itu ibarat gula dan garam dalam masakan. Jadi perlu bgt piknik. Kembali lagi definisi pikniknya tiap2 keluarga beda2 dan itu yg penting. Create your own picnic. Hihihihi.

Kenapa tamasya?

Saat pergi ke tempat baru, kerjasama jadi pilot copilot dirasain bener, rasa saling menjaga jg lebih peka, tanpa komando saling memahami kesukaan dan mood masing-masing terbangun toleransi dan makin mesra, makin kenal diri kita dan pasangan. Pokoknya banyak baiknya kalau tamasya bersama pasangan.

4. Oh ya, saya sering lihat lho di sosmed kalau Manda bikin bento dan masak-masak, kapan ya para blogger bisa icip-icip? (pertanyaan no 4 kode=D)

Blogger mau icip-icip? Ntar kusiapin kelas khusus blogger yaaa.. Hihihihi..

5. Manda kan termasuk yang sudah sukses secara latarbelakang pendidikan,sukses secara eksistensi, finansial, dan berkeluarga, Nah harapan Manda lainnya apa nih ke depan yang masih ingin dicapai?

Alhamdulillah, aamiin, in sha Alloh.. Menurut makdi seperti itu ya, dan itu karena kita dilihat dari kacamata orang lain.

Sesungguhnya kalau berkesempatan ngaca ke diri sendiri, dari yg sudah dicapai sekarang masih banyak bolong-bolong yang harus diisi dan disempurnakan. Karena hidup terus belajar, jangan mudah berbangga diri dan merasa puas. Terus belajar dan merunduklah seperti padi. Itu moto yg membuatku hobi mencari ilmu, hihihihi.

6. Pertanyaan terakhir, kapan saya juga diajak jalan-jalan? Wkkka

Waaa ini yang berat, ngajak makdi jalan-jalan, seatnya udah bayar sendiri dan kalau ditawarin apa-apa udah pasti jawab mau. Hahahahahhaa.

7. Kapan kita bisa Cruise bareng dari Oriflame? =))

Biarlah nanti waktu yg mempertemukan. Tugas kita semaksimal mungkin mengusahakan.

8. Tips dong untuk yang baru memulai ngeblog dan memulai berbisnis supaya tetap berkembang dan semakin sukses?

Tipsnya blogging: cintai menulis. temukan kesukaanmu pada apa yg ingin ditulis, niatkan berbagi, Dan jadikan catatan maya adalah history sehingga ngeblog itu asyik. Kalaupun nanti blog yang berawal dari hobi. Seiring matangnya blog dan penulisnya, lalu menjadi profesi berarti dipantaskan rejekinya dari blog.

Kalau untuk bisnis, kenali bisnis yang akan dimulai, cocok atau tidak dengan ritme kita bekerja, kalau suka LOVE what you DO, tantangan seberat apapun akan lewaaat. Bisnis itu butuh modal, butuh waktu, butuh kesiapan mental, butuh rencana dan selalu bergerak.

Nah itu dia sekilas tentang Mbak Primastuti, sosok yang sering membagi petuah hidup ke saya. Anyway,blognya oke lho untuk referensi tempat kuliner dan wisata, terutama daerah Jogja dan sekitarnya. Oh ya, blog Manda lainnya ada di ceritamanda.com, bisa teman-teman kepoin juga =)

(Visited 235 times, 1 visits today)
Facebooktwitterredditmail Nih buat jajan

7 thoughts on “Primastuti Satrianto, Blogger Tamasya

  1. Ima satrianto Reply

    Makasih ya makdi.. Itu typonya gak diedit dulu ya? Wkwkwkwkwkwk.. See you di jalan2 di antah berantah dunia ciptaanNya yaaa..

Leave a Reply

Your email address will not be published.