Bellezza Suites Hotel, Staycation di Jakarta Rasa Eropa

Facebooktwitterredditmail
Pendar cahaya lampu dan lalu lalang kendaraan roda empat adalah khasnya di mataku, hai kota yang tak pernah terlelap.
Langkah kaki yang bergegas dan roman wajah abu-abu memang membuatku ragu sejenak untuk lebih mengenalnya, hai kota seribu asa.
Segala riuh rendah kehidupan mendesak relung hati saat aku berada di Jakarta, tertatih dibuatnya.
Kenyamanan ketika berada di Jakarta adalah anugerah. Oleh karena itu, keberadaan The Bellezza Suites jelas membuatku bahagia.
Selamat ulang tahun @bellezzasuiteshotel, semoga engkau dapat terus merakit senyum pengunjungmu yang rindu “rumah”. Semoga engkau dapat selalu meringankan gundah gulana pengunjungmu yang sedang bergulat dengan impian. Semoga segala keberkahan dan kebaikan yang tercipta juga berbalik padamu. Aamiin ?

Bellezza Suites Hotel baru saja berulang tahun yang ke-7, usia yang kalau dianalogikan ke manusia, sudah beranjak dari balita. Sudah lancar berjalan, fasih berbicara. Ketika saya mendapat kesempatan untuk staycation di Bellezza Suites Hotel, mendadak happy dong. Saya sudah membayangkan berendam di jacuzzi -nya, ootd di depan gedung bertingkat yang bernuansa putih dan berarsitektur Eropa. Ada banyak hal yang ingin saya lakukan di hotel ini.

Saya berangkat ke Jakarta bersama putri saya Najla, Sabtu pagi tanggal 24 Februari 2018 menaiki pesawat. Proses persiapan keberangkatan, selama di bandara, dan di pesawat, alhamdulillah nggak ada kendala berarti. Najla kooperatif banget karena sejak awal sudah diberi tahu kalau mau menginap di hotel, jadi dia excited banget. Tahu kalau mau naik pesawat dan kereta juga bikin Kakak Najla senang, makanya bangunnya aja semangat. Bahkan ketika malam sudah bilang, “Bunda, kalau Kakak nggak kebangun pakai alarm kuda poni, Kakak dibangunin aja ya Bunda.” Kyaa sampai udah minta dibangunin supaya nggak kesiangan.

Alhamdulillah penerbangan berjalan dengan lancar, nggak delay. Kami sampai di Bandara Halim sekitar pukul 10.45. Di sana sudah dijemput oleh Ayahnya Najla, ya suami saya memang bekerja di Jakarta. Biasanya Sabtu Minggu dia pulang ke Jogja, tapi kali ini nggak karena anak dan istrinya akan datang. Saat datang, Najla sudah lapar. Jadilah kami makan siang dulu di KFC mainstream banget ya. Habis itu baru deh nge-gocar ke Bellezza Suites Hotel.

Lokasi Bellezza Suites Hotel

albergo tower

Hotel ini terletak di Arteri Permata Hijau Jakarta Selatan, membutuhkan waktu tempuh kurang lebih 45 menit dari Bandara Halim Perdanakusuma, dengan kondisi lalu lintas ramai lancar. Itupun kami sempat muter-muter karena GPS driver gocar nya rusak.

Kami sampai di Bellezza Suites Hotel pukul 13.00 wib. Terus terang, ketika memasuki Komplek Bellezza Permata Hijau, saya sempat terkejut karena sangat luas dan megah. Ternyata di area ini tidak hanya terdapat hotel saja, melainkan juga ada perkantoran, shopping center, dan apartemen. Jumlah towernya empat, dimana apartemen dan perkantoran terletak di bagian depan, sedangkan tower hotel yang bernama Albergo Tower, berada di belakang.

Begitu masuk ke Bellezza Suites Hotel, saya bertemu Mbak Dini, markom Bellezza Suites Hotel di resepsionis. Kami sempat melakukan city tour dulu yang didampingi oleh Mbak Dini. Kami jadi tahu dimana lokasi kolam renang, gym, lapangan tenis indoor, dan playground tentunya.

Setelah berkeliling, langsung cuzz ke kamar dong. Seperti apa kamarnya? Kita lihat yuk.

Review Kamar, Bussiness Suite Double

Kamar kami berada di lantai 8. Saat memasuki kamar, mata saya berkeliling ruangan. Ternyata kamar di Bellezza Suites Hotel besar dan berkonsep seperti apartemen. Ada ruang keluarga, dapur dan ruang makan, kamar mandi dengan bath-up, dan tentu saja ruang tidur. Kakak Najla heboh karena beneran ada bath-up seperti yang Bundanya sampaikan sebelum berangkat.

ruang keluarga bellezza suites hotel

Untuk ruang keluarga, fasilitasnya sangat lengkap. Mulai dari sofa yang besarnya muat untuk 4-5 orang, televisi flat ukuran besar, telepon kamar, dan AC. Kakak Najla sampai bisa tiduran di sofanya lho. Channel televisinya lengkap, dan di meja telepon tersedia buku panduan, termasuk pilihan wisata Jakarta. Wah kalau tamu hotelnya sama sekali belum pernah ke Jakarta jadi terbantu sekali dengan penjelasan area wisata di Jakarta ini.

kamar tidur bellezza suites hotel

kamar tidur bellezza suites hotel
Kasurnya nyaman, bantalnya empuk:)

Ruang tidurnya nyaman. Lengkap dengan meja rias, meja kerja, AC, serta lemari ukuran jumbo. Di dalam lemari terdapat brankas/ safety box. Oh ya, ada yang menarik dari bantal di kasur Bellezza Suites Hotel. Akhirnya saya menemukan lagi bantal yang sama empuknya dengan yang pernah saya rasakan ketika menginap di sebuah hotel bintang 5 di Bali dulu. Bantal terempuk yang pernah saya tiduri, dan sekarang saya merasakannya lagi di Bellezza Suites Hotel. Bahagianya! Selimutnya juga nyaman, hangat tapi nggak berat. Kan ada tuh hotel yang selimutnya tebal sekali, sehingga berat kalau dipakai.

dapur bellezza suites hotel

Area dapur juga lengkap. Ada wastafel, kitchen set, microwave, alat makan, kulkas, dan pemanas air. Semuanya tertata dengan rapi, dan bersih. Di area dapur inilah meja makan berada. Meja makannya dilengkapi dengan kursi panjang yang cukup diduduki oleh dua orang dewasa dan satu anak. Di sisi satunya masih ada dua kursi makan. Adanya meja makan membuat Kakak Najla jadi tertib. Mau ngemil pun dia bersedia duduk di ruang makan.

bath up

Yang paling menyenangkan tentu kamar mandinya. Bath-up itu semacam kemewahan buat anak kecil (dan Bundanya), jadi rajin mandi nggak perlu disuruh-suruh. Toiletries -nya lengkap, sampai ada shaving brush -nya. Hair dryer jelas ada dong, penting banget keberadaan pengering rambut buat perempuan yang memakai jilbab kayak saya.

Review Playground

playground belleza hotel

Ini dia primadona anak saya, playground. Sewaktu tahu hotel ini ada playground -nya, saya bersyukur sekali. Artinya anak saya bakal betah, begitu juga anak-anak lain. Teman-teman bisa memilih kamar Family Suite jika membawa anak. Kata Mbak Dini, sebenarnya ada playground indoor dan outdoor, tetapi karena yang indoor sedang direnovasi, maka hanya yang outdoor yang dapat digunakan. Untungnya cuaca cerah nggak hujan, jadi Najla bisa main sepuasnya di playground outdoor.

playground
Ada belajar angkanya:)

Saya lihatnya sih oke, plosotan tinggi dengan berbagai jenis luncuran, dilengkapi dengan permainan tambahan, seperti memutar bentuk tertentu yang ada angkanya, keluar masuk terowongan, hingga memanjat plosotan (tangga anti mainstream). Jenis luncuran ada yang lurus dan berkelok. Anak saya sih berjam-jam main juga nggak bosan, hehe. Bagian bawah plosotan juga bukan pasir, tetapi kayak alas khusus yang memang didesain supaya kalau anak jatuh nggak sakit. Jadi bentuknya kayak pasir hitam disatukan gitu, empuk.

Lihat deh mata Kakak Najla berbinar ketika bermain di playground Bellezza Suites Hotel.

playground belleza suites hotel

Review Lapangan Tenis Indoor, Gym dan Joging Track

Arena olahraga berada di lantai 6. Saya sempat memasuki area ini saat hotel tour bersama Mbak Dini. Ada tenis meja, dan lapangan indoor untuk bermain bola voli atau badminton, terdapat net di tengah lapangan. Terpisah dari lapangan indoor, area olahraga Bellezza Suites Hotel juga dilengkapi dengan fasilitas gym. Sayang saya nggak jadi nyobain alat fitnesnya. Padahal sudah niat mau treadmill, tapi apa daya godaan untuk berkeliling menikmati lantai 5 Bellezza Suites Hotel di sore hari begitu besar.

Joging track berada di lantai 5, dan jalurnya begitu rindang karena banyak pohon. Track hijaunya juga menambah kesejukan. Untuk teman-teman penggemar lari atau jalan sehat sih saya yakin akan suka dengan area joging track -nya

Review Kolam Renang

kolam renang bellezza suites hotel
Kelihatan nggak terowongannya?

Jika tempat olahraga terletak di lantai 6, maka kolam renang berada di lantai 5, dekat dengan joging track dan playground. Kolam renangnya unik karena mengitari lebih dari setengah sisi hotel. Bentuk kolam di sisi kiri dan kanan sama, di dua area tersebut terdapat satu jacuzzi. Bagian tengahnya beratap, sehingga membentuk terowongan.

kolam renang bellezza
Bisa ootd- an:)

Saat masuk ke kolam renang, airnya cukup dingin. Ketinggian air sekitar 1,5 meter. Di bagian paling pojok, kedalaman airnya lebih pendek lagi, yaitu kurang lebih 50 cm, sehingga banyak digunakan oleh anak-anak. Di sekeliling kolam terdapat banyak kursi santai untuk berjemur.

jacuzzi bellezza suites hotel
Pilar putih ala Erpoa

jacuzzi

Bagaimana dengan jacuzzi -nya? Airnya hangat sehingga saya betah berlama-lama. Najla pun saya ajak masuk ke jacuzzi untuk berendam, tetapi awalnya dia takut dengan busa di jacuzzi yang cukup besar. Setelah dibujuk dan dipaksa, mau juga deh Najla merasakan getaran air yang seperti dipijat. Kami bermain busa, lebih tepatnya saya berusaha meyakinkan bahwa busanya aman dan lembut ketika dipegang. Favorit saya nih, ingin rasanya berendam lebih lama.

Menikmati sore dan malam hari di area Bellezza Suites Hotel.

sore di bellezza suites hotel
Kayak bukan di Jakarta kan?

Suasana sorenya cerah, dan menakjubkan. Baru berada di ketinggian lantai 5 saja, saya sudah dapat menikmati cantiknya Jakarta dari atas. Sebagai informasi, Albergo Tower terdiri dari 40 lantai dengan 61 kamar. Pembagiannya adalah, lantai 5 – 16 untuk hotel, dan lantai 17 – 40 apartemen. Pantesan lift-nya banyak banget, berjejer sampai 5 buah.

bellezza suites hotel
Arsitekturnya bernuansa putih

Saya berkeliling lantai 5 dan mengagumi arsitektur Bellezza Suites Hotel yang bernuansa serba putih dengan pilar-pilar besar khas bangunan Eropa. Iya, keunikan desain menjadikan Bellezza Suites Hotel terkesan lebih megah. Saya sampai nggak bosan-bosan plandid, candid, dan ootd-an dengan berbagai angle.

Di seberang, terlihat mal. Lokasi Bellezza Suites Hotel memang strategis. Ground floor -nya terhubung dengan berbagai cafe, fashion store, supermarket food hall, dan berbagai tempat belanja dan makan. Tak jauh dari sini, teman-teman bisa mengisi malam di Jakarta dengan mendatangi berbagai pusat perbelanjaan yang terkenal di Jakarta. Akhirnya, saya dan keluarga menikmati Jakarta di malam hari deh. Saya bahkan sempat makan duren, karena tergoda para penjual duren yang berjejer rapi di depan mal.

Sarapan di Albergo Resto dan Lounge

bellezza resto

Restoran ini terletak di lantai lobi. Begitu masuk, saya melihat empat meja dengan enam kursi di masing-masing mejanya. Di tempat inilah menu buffet sarapan berada, dengan posisi menempel di dinding resto, mengelilingi meja dan kursi restoran. Sementara itu, lounge ada di bagian kanan, dengan luasan yang lebih Besar. Albergo Resto nyaman dan bersih.

Bagaimana dengan menu sarapannya?

main course albergo resto

Kami datang ke resto pukul 9.30 wib, dalam kondisi habis berenang, sehingga otomatis saya langsung mencari nasi. Suami yang nggak renang sih masih bisa makan buah dulu. Menunya ada nasi goreng, ayam, sayur, mi, lengkap dengan kerupuk dan sambal.

Pas difoto eh dagingnya ganti tomat:D
Pas difoto eh dagingnya ganti tomat:D

Di sebelahnya, ada menu western, yaitu kentang panggang dan daging panggang. Rasanya enak dan membuat ingin nambah. Terutama menu kentang panggangnya agak beda, lebih gurih, lebih berbumbu dari yang pernah saya makan. Di sebelah main course, terdapat appetizer atau menu pembuka yaitu bubur ketan hitam dan sup bakso tahu. Tinggal pilih mau yang mana. Saya sempat mencicipi sup yang diambil oleh suami saya. Hmm, hangat dan lezat. Bakso dan tahunya empuk.

dessert albergo resto

Di sampingnya lagi, terdapat dessert yang cukup lengkap, antara lain puding, buah, dan berbagai jenis salad. Pudingnya enak, flanya juga pas kekentalannya. Saya juga mencicipi salad buahnya dan rasanya nggak mengecewakan.

sereal

Dekat dengan meja kami, beragam minuman dingin tersaji, baik jus buah, maupun teh. Kalau teman-teman mencari minuman hangat, jangan khawatir, ada juga teh dan kopi kok. Semeja dengan teh dan kopi, makanan kesukaan anak saya yaitu sereal, seolah meminta untuk segera disantap.

roti tawar

Bagaimana dengan roti-rotian? Jelas ada dong, roti tawar dengan berbagai selai, dan roti manis, semuanya bebas pilih. Omelete juga tersedia lho. Rasa omeletenya enak, pas, nggak terlalu asin, tapi tetap berbumbu.

Overall, makanan di Albergo Resto juara!

Short Escape dengan Staycation di Bellezza Suites Hotel

Menginap dua hari satu malam di Bellezza Suites Hotel merupakan pengalaman yang luar biasa. Saya dan suami senang, anak apalagi. Hotel bintang empat ini tak hanya menyajikan fasilitas yang lengkap untuk tamunya, tetapi juga memberikan pelayanan yang ramah. Staf hotel yang saya temui selalu tersenyum, dan menjawab pertanyaan pengunjung dengan antusias dan bersahaja.

pemandangan sore bellezza suites hotel
Pemandangan pagi di Bellezza Suites Hotel

Seperti sudah saya sampaikan di atas, Bellezza Suites Hotel memang terletak di kawasan yang strategis. Siapapun yang ingin merasakan sensasi “homy” di tengah hiruk-pikuk kota, maka Bellezza Suites Hotel adalah pilihan yang tepat.

(Visited 402 times, 1 visits today)
Facebooktwitterredditmail Nih buat jajan

4 thoughts on “Bellezza Suites Hotel, Staycation di Jakarta Rasa Eropa

  1. swastikagie Reply

    Ngeces hahaha deket banget sama Belezza dan baru ngeh kalau dia ada hotelnya *kemana aja*

    Tfs lho mbak, jd kepengen nginep juga wkwkwkwk.. Langsung cari cari tanggal ini mah ?

Leave a Reply

Your email address will not be published.